WASPADA MUSIM PANCAROBA MENGINTAI


Waktu sekolah dulu kalau bulan berakhiran -ber itu sudah masuk musim penghujan. Sekarang bulan September berarti musim penghujan dong, tapi kenyataannya belum karena intensitas curah hujannya belum tinggi, duh aku berasa kayak ahli cuaca, sok-sokan pintar padahal kagak ya.

Menurut aku bulan September ini adalah bulan peralihan dari musim kemarau ke musim penghujan, kadang panas kadang hujan istilah lebih dikenal musim pancaroba. Saat musim peralihan ini perlu aku, kamu dan kita waspadai karena banyak penyakit bertebaran, seperti yang aku alami beberapa hari yang lalu. Awalnya kena diare lalu migrain berlanjut batuk pilek dan berakhir demam, alhamdulillah sekarang sudah membaik. Penyakit apa saja yang patut diwaspadai selama pancaroba.

Diare
Penyakit diare kelihatan sepele, namun jika diabaikan bisa mengalami dehidrasi dan menyebabkan kematian. Diare merupakan gejala buang air besar dalam waktu sering berupa feses encer atau cair. Diare disebabkan oleh bakteri, virus, atau bakteri yang masuk kedalam tubuh bersama makanan dan bersarang di dalam usus besar kita. Ini yang aku alami beberapa hari yang lalu untung saja tidak parah seperti tahun lalu, masih bisa makan dan tidak mengalami sakit tukak lambung, mual dan muntah.

Gejala diare beragam awalnya sakit perut seperti sakit maag, mual, muntah, mulas dan sering buang air besar. Dampaknya tubuh menjadi lemas, pusing, mulut kering, berat tubuh turun drastis, kalau gejalanya sudah begini harus ditangani dengan cepat dan tepat.

Sebelum pergi ke dokter kita bisa melakukan pertolongan pertama untuk mengurangi gejala intesitas buang air besar, yang pertama mengkonsumsi cairam berupa air putih, jus, atau oralit buatan sendiri, makan makanan lunak seperti bubur. Satu tips dari aku simpanlah norit atau molagit dirumah, cara penggunaannya minumlah norit atau molagit sesudah buang air besar dan biarkan perut kosong selama satu jam setelah meminumnya. Tenang aja kedua obat ini tidak memiliki efek samping buat tubuh karena tidak diserap tubuh ke pembuluh darah, tapi bersifat menyerap racun dalam usus dan mengeluarkannya bersama feses.

Flu dan Batuk
Penyakit ini paling sering menyerang pada musim pancaroba, bisa dialami siapa saja, orang dewasa, anak- anak, bahkan balita. Flu dan batuk lebih dikenal influenza. Penyakit ini adalah infeksi ringan pada hidung, saluran sinus, tenggorokan dan saluran pernapasan bagian atas yang disebabkan oleh virus, tali bila sudah serius bisa sesak napas. Awal gejala biasanya sakit tenggorokan seperti panas dalam, hidung gatal dan panas, sakit kepala dan tidak enak badan.

Masa penyebab influenza terjadi 2 sampai 3 hari, penularannya sangat cepat dan bisa terjadi dimana saja. Cara mengurangi gejalanya bisa dilakukan dirumah, yang utama dilakukan adalah meningkatkan daya tahan tubuh selain minum obat flu yaitu istirahat cukup, banyak makan makanan kaya serat dan vitamin terutama yang mengandung vitamin c dan mengkonsumsi air putih yang cukup akan lebih baik mengkonsumsi air suam kuku.

Sakit Kepala (Migrain)
Kalau sudah mengalami sakit kepala pasti jadi males melakukan aktifitas, terutama sakit migrain yang umumnya hanya sakit berdenyut sebelah sisi kepala saja. Migrain tergolong penyakit umum dan kerap terjadi, namun disarankan untuk pergi ke dokter jika mengalami lebih dari 5 hari. Apakah ada yang bertanya kenapa musim pancaroba bisa menimbulkan penyakit migrain? Jawabannya adalah  tubuh harus dapat menyesuaikan diri dengan kondisi lingkungan, membuat tubuh tetap dalam kondisi hidrasi dan terjadinya pelebaran pembuluh darah otak serta proses inflamasi. Pelebaran dan inflamasi inilah yang menyebabkan tinbulnya nyeri.

Migrain sebenarnya tidak dapat disembuhkan namun rasa sakitnya bisa diringankan, kalau aku sih jarang minum obat, lebih nemilih minum air gula sama istirahat di ruangan yang kurang pencahayaan biar sakit kepalanya tidak bertambah nyeri biasanya keesokannya akan baikan, tapi bila sering menjalani gejalanya lebih baik untuk periksa ke dokter ya untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Ok, melalui tulisan ini aku berbagi pengalaman dan tips ya, smoga bermanfaat. Sampai ketemu lagi di story of my world. Bye- bye

Comments

Popular posts from this blog

MENJADI SAHABAT KELUARGA DALAM MENGGUNAKAN GADGET

MEMAHAMI STUNTING MENUJU INDONESIA SEHAT